Selamat Membaca

Blog ini merupakan perwakilan lemari kecil yang menampung tumpukan buku-buku yang ada di kamar tercinta saya. Dengan senang hati saya menerima ajakan dan tawaran teman-teman yang ingin berbagi informasi buku, pinjam meminjam buku, bedah buku, launching buku. Kirimkan e-mail ke ikanuri@gmail.com bagi teman-teman yang berminat untuk berbagi mengenai kecintaan dan kegiatan yang berhubungan dengan buku.

Minggu, September 14, 2008

Selingkuh Itu Indah



Buku : Selingkuh Itu Indah

Penulis : Agus Noor

Penerbit : Galang Press

Ukuran : 11 x 18 cm

Tebal : 172 halaman

Harga : (Lupa, belinya di tahun 2004)







Buku ini saya dapatkan dan saya beli di rumah baca dan toko kecil yang menjual banyak buku yaitu di Tobucil, yang bertempat di jalan aceh no 56, Bandung.

Dilihat dari judulnya sudah menarik perhatian saya. Selingkuh itu Indah, memang ya? Tak perlu llama berpikir, saya pun mengambil dua buku sekaligus dan membelinya, satu bukunya akan saya hadiahkan untuk sahabat di kantor.

Buku ini berisi beberapa cerpen-cerpen yang dibuat oleh Agus Noor, antara lain :
Pulang
Kupu-kupu Kuning Kemilau
Iris, Istri Paling Setia di Dunia
Boneka
Selingkuh Itu Indah
Episode
Kau Tahu Betapa Aku Mencintaimu, Kekasihku
Kaki Yang Jelita
Angin Terjepit Bebatuan
Anaura
Nocturno
Perkawinan
Dongen Hitam Buat Kekasih
Sahabat
Solitude
Teror
Epilog Cinta

Kesan yang saya tangkap, karya Agus Noor ini benar-benar lugas dan tegas. Saya sangat setuju dengan pendapatnya Ayu Utami yang diberikannya untuk karya Agus Noor ini.
“ Fiksi tidak berkomentar, ia bereaksi. Tapi memilih judul adalah keputusan, disadari atau tidak. Sebab fiksi mengalir, dan judul menghentikan. Agus Noor telah memilih dari banyak kenungkinan, Selingkuh Itu Indah. Adakah itu keputusan. Adakah itu godaan. Adakah itu tantangan.” AYU UTAMI.

Kalau dilihat dari judulnya, pasti anda semua berpikir didalam buku ini akan memberikan bagaimana rasa berselingkuh yang indah, atau bagaimana cara berselingkuh itu. Karya Agus Noor ini benar-benar membawa kedalam kehidupan nyata yang sudah tidak asing lagi dalam kehidupan sehari-hari kita. Bukan khalayan atau andai-andai, tapi suatu perilaku yang dapat kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari, disekeliling kita. Persahabatan, Perkawinan, Cinta segitiga, perselingkuhan, pengkhianatan, cemburu, dan obsesi, ditampilkan secara tegas dan lugas oleh sang penulis.

Ada satu cerita yang menjadi cerita kesukaan saya, yaitu Iris, Istri Paling Setia di Dunia. Berikut sedikit cuplikannya:

Sampai suatu malam, Butet pulang lebih awal. Tapi tetap saja sudah agak sempoyongan. Entah kenapa, ia tak begitu bergairah menghabiskan malam. Ia ingin pulang, dan tidur. Mungkin karena badannya yang sedikit tak sehat. Rasanya begitu capai. Ia benar-benar ingin tidur, lelap. Biar besok bisa kembali berpetualang, bersama Lila, Widya, Merry, Yani, Dilla, atau perempuan mana saja. Ia masuk rumah dengan kepala penuh kenangan terhadap mereka yang pernah dikencaninya. Ia masuk begitu saja. Sempoyongan. Sampai


Kenapa kamu,Er?

Tak apa-apa.

Kamu bosan dengan semua ini?

Bagaimana dengan suamimu?

Biarkan dia merasa bebas di luar! Biasanya ia pulang menjelang subuh. Sudahlah, kenpa kita mesti ngomongin laki-laki tak tahu diri itu?

Ia tak tahu hubungan kita?

Laki-laki itu terlalu bangga dengan kedunguanya. Ia tak pernah tahu, sesunggunya, betapa piciknya dia! Menyangka selama ini aku setia padanya…

Ck ck ck…

Aduh!

Lagi, ya…

Er, benarkah kamu masih mencintaiku?

Harusnya aku yang bertanya seperti itu padamu, Ris…

Tak ada jawaban, selain derit ranjang, yang disusul desah bertahan dengan lenguh panjang.
Sementara Butet, laki-laki yang selama ini selalu merasa menguasai dunia itu, tercekat di gigir pintu, gamang. Kedua kakinya begitu gemetar.

7 komentar:

rina mengatakan...

Nice review too ;-)
Ika, ini buku terbitan lama? Tapi masih ada di toko buku?

Lemariku mengatakan...

Wah, ga sebagus reviewnya Bang Yos, he he he.

Sudah lumayan lama, Mba. Tapi persisnya tahun berapa aku lupa. Kalau sekarang sih sama si penulisnya alias Mas Agus udah diganti covernya. Pernah sesekali kontak dengan penulisnya, tapi sekarang belum lagi.

Mba bisa langsung cek saja ke:

http://agusnoorfiles.wordpress.com/

Karya beliau dahsyat-dahsyat. :)

rina mengatakan...

Oke, thanks ya infonya Ka =)

Yosandy Lip San mengatakan...

Maju jalan !

Lemariku mengatakan...

yup, sabar ya.

SOON di publish lagi review terbarunya. :)

chandrakula mengatakan...

selingkuh.. ohh..selingkuhhhhh

gw korban selingkuhan euy...!!

Ika Nuri mengatakan...

Yang sabar ya, Ndra.